Menyambut Bulan Suci Ramadhan, Badan Wakaf Al Qur’an (BWA) bekolaborasi dengan Aktivis Pemuda Enrekang distribusikan 5.000 Mushaf Al Qur’an Wakaf , Jum’at (18/2/2025) dipusatkan di sekretariat Generasi Muda Pecinta Alam (GEMPA), Enrekang.
Di Sulawesi Selatan BWA menyalurkan sebanyak 40 Ribu eksemplar mushaf Al Quran.
Sementara yang dibagikan di Enrekang sebanyak 5.000, peruntukannya kepada Lembaga Pendidikan, termasuk rumah quran, MDA, pondok Tahfiz, Taman Pendidikan Qur’an,” Ucap Penanggung jawab Distribusi Sulawesi Selatan, Luthfi Siddiq.
Menyambut program Wakaf Al-Quran Surdin mengucapkan syukur, semoga keberkahan pembaca dan pembagi mushaf, nantinya bisa menjadi amal jariyah, serta menciptakan generasi muda Qur’an.
“Kami bersyukur karena ada program pendistribusian 5.000 Al-Qur’an di Enrekang mudah-mudahan tahun berikutnya BWA mendistribusikan lebih banyak lagi Al Qur’an untuk menciptakan generasi Qurani khususnya di kabupaten Enrekang,” Sambut Surdin, Aktivis Pemuda Enrekang.
Penyaluran Alqur’an di Enrekang ini turut dihadiri langsung team program Wakaf Quran BWA, Syamsil Fajri, perwakilan Badan Wakaf Alqur’an (BWA) Jakarta. Harapannya, tahun-tahun berikutnya, BWA bisa lebih banyak lagi menyalurkan Alqur’an ke Enrekang.
Mushaf Alqur’an ini merupakan wakaf dari Ummat.”Dari Ummat oleh Ummat, dan untuk Ummat. BWA hanya membantu menyalurkan. Mungkin ini masih awal untuk Enrekang, semoga Al-Quran wakaf ini bisa digunakan untuk bulan Ramadhan di kabupaten Enrekang,” kata Syamsil Fajri.
Diketahui, Pendistribusian Mushaf Alqur’an ini, BWA bekerja sama dengan Galena Logistik. Untuk selanjutnya disalurkan ke lembaga-lembaga pendidikan Islam.