BAZNAS ENREKANG SALURKAN 50 POUCH DAGING DAM HAJI 2025 KEPADA PANTI ASUHAN ASHABUL KAHFI HIDAYATULLAH

Lanskapsulawesi.com, ENREKANG – Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Enrekang kembali menjalankan amanah dari jamaah haji Indonesia dengan menyalurkan paket daging Dam Haji dalam kemasan siap saji.

Penyaluran perdana ini dilakukan di Panti Asuhan Ashabul Kahfi Hidayatullah yang berlokasi di Buntu Sugi, Kecamatan Alla. Rabu, (15/10/2025).

Sebanyak 50 pouch daging kambing Dam Haji diserahkan secara simbolis oleh Pimpinan BAZNAS Kabupaten Enrekang, Bapak Baharuddin, kepada pihak panti dan anak-anak yatim dhuafa yang menjadi penerima manfaat utama program ini. Acara penyerahan turut disaksikan oleh pengurus Unit Pengumpul Zakat (UPZ) Kecamatan Alla.

Wujud Keberkahan dari Tanah Suci
Dalam sambutannya, Bapak Baharuddin menjelaskan bahwa program ini merupakan hasil kolaborasi antara BAZNAS dengan Badan Penyelenggara Haji dan Umrah (Pusat).

“Kami hadir di Pondok Santri sekaligus Panti Asuhan Hidayatullah ini membawa amanah untuk menyalurkan Kurban Dam Haji. Daging ini dikemas dalam bentuk kemasan siap saji, merupakan hasil kerjasama BAZNAS dengan Badan Penyelenggara Haji dan Umrah Pusat,” ujar Bapak Baharuddin.

Ia menegaskan, BAZNAS diberi tanggung jawab untuk memastikan daging Dam Haji ini sampai kepada mereka yang berhak (mustahik). Sasaran penerima manfaat meliputi kelompok yatim dhuafa, mubaligh, pendidik, dan keluarga fakir.

“Insya Allah, kami memastikan distribusi ini tepat sasaran kepada penerima manfaat, seperti yatim dhuafa yang ada di panti ini. Kami berharap, ini menjadi berkah dan manfaat bagi para penerima, serta menjadi amal bagi orang-orang yang telah menunaikan Dam Hajinya,” tutupnya.

Penyaluran daging Dam Haji dalam bentuk olahan siap saji ini bertujuan untuk memperpanjang daya simpan, mempermudah distribusi ke pelosok daerah, dan memastikan keberkahan ibadah haji dapat dirasakan oleh masyarakat yang membutuhkan di seluruh Indonesia, termasuk di Kabupaten Enrekang.(*)