LANSKAP.SULAWESI.COM–Tana Toraja-Gerakan Mahasiswa Kristen Indonesia (GMKI) Cabang Tana Toraja kembali menegaskan komitmennya untuk bersikap netral dalam Pilkada 2024 dalam konferensi pers yang diadakan di Student Center GMKI Cabang Tana Toraja. Makale, 29 Oktober 2024
Ketua BPC GMKI Cabang Tana Toraja Nopen Kessu,S.Ag., menyampaikan bahwa organisasi tersebut akan tetap fokus pada misinya sebagai lembaga pemuda Kristen yang mengedepankan nilai-nilai kebangsaan, keadilan, dan persatuan tanpa terlibat dalam dukungan politik praktis.
“Kami menegaskan bahwa GMKI Cabang Tana Toraja tidak akan berpihak pada calon atau partai politik mana pun dalam Pilkada 2024. GMKI adalah organisasi independen yang menjunjung tinggi netralitas demi menjaga keutuhan dan integritas kami sebagai organisasi yang bergerak di bidang sosial, pendidikan, dan pemberdayaan pemuda,” ungkap Ketua BPC GMKI Cabang Tana Toraja
Selain menegaskan sikap netral, GMKI Cabang Tana Toraja juga mengajak seluruh anggotanya untuk berperan aktif dalam mengawal proses demokrasi agar berjalan secara transparan, jujur, dan adil. Ketua BPC GMKI cabang Tana Toraja mengimbau kepada para kader di daerah untuk tidak membawa atribut organisasi dalam kegiatan kampanye atau kegiatan politik praktis lainnya.
“Kami menghormati hak politik setiap anggota, namun kami menekankan agar mereka tidak membawa nama organisasi dalam kegiatan politik praktis. Kami ingin menjaga agar GMKI tetap menjadi wadah pembinaan generasi muda yang bebas dari pengaruh politik praktis,” lanjut Ketua BPC GMKI Cabang Tana Toraja.
Sebagai bagian dari upaya menjaga demokrasi yang sehat, GMKI Cabang Tana Toraja melibatkan diri dalam kegiatan pemantauan pemilu dengan bekerja sama dengan organisasi masyarakat sipil lainnya. Pemantauan ini akan difokuskan pada transparansi proses pemilihan, menghindari potensi pelanggaran, dan memastikan suara masyarakat dapat tersalurkan dengan adil.
Pernyataan sikap ini merupakan komitmen GMKI Cabang Tana Toraja untuk tetap berada di jalur yang sesuai dengan tujuan organisasi, yaitu membangun bangsa yang lebih baik dan memperkuat peran pemuda dalam kehidupan bermasyarakat tanpa intervensi politik.
GMKI Cabang Tana Toraja berharap Pilkada 2024 dapat berjalan damai dan demokratis, dengan hasil yang mencerminkan keinginan rakyat. “Kami mendukung penuh proses demokrasi di Kabupaten Tana Toraja, tetapi tidak akan berpihak pada kekuatan politik tertentu. Ini adalah bentuk kontribusi GMKI Cabang Tana Toraja untuk memastikan Tana Toraja yang lebih baik dan lebih maju,” tutup Nopen Ketua BPC GMKI Cabang Tana Toraja.