Berita  

Perjudian Sabung Ayam “Kelas Undangan” Digelar di Gowa, Hadiah Utama Motor & Taruhan Puluhan Juta

GOWA – Praktik judi sabung ayam skala besar dilaporkan tengah berlangsung di wilayah Kecamatan Bontonompo tepatnya (BORONG RAPPO)*, Kabupaten Gowa, Prov. Sulawesi Selatan. Kegiatan yang dibalut dengan tajuk “Kelas Undangan” ini disinyalir menjadi ajang taruhan fantastis yang menarik atensi pemain dari berbagai daerah.

​Berdasarkan informasi yang dihimpun tim saat penelusuran info berdasarkan fakta-fakta di lapangan Dimulai pada tanggal (17/1/26) dan direncanakan memuncak pada hari & Minggu (18/1/26).

​Nilai Taruhan: Angka taruhan dipasang mulai dari Rp30 Juta ke atas (Unlimited).
​Hadiah Utama: Penyelenggara menyediakan unit Motor Honda Scopy bagi pemenang.
​Jenis Ayam Menggunakan ayam jenis Bangkok.

​Kegiatan ini telah memicu keresahan warga sekitar karena dilakukan secara terang-terangan dan melanggar Pasal 303 KUHP tentang perjudian serta merusak norma sosial masyarakat.

​Hingga berita ini diturunkan, warga berharap pihak aparat penegak hukum, khususnya Polres Gowa dan Polda Sulsel, segera turun tangan melakukan penggerebekan dan membubarkan aksi ilegal tersebut sebelum mencapai puncaknya di akhir pekan ini.